Article Detail

Membangun Kekeluargaan dan Sportivitas Melalui Pekan Olahraga Carolus

Pada ajang ini, para siswa dan guru ikut berpartisipasi dalam POC tanpa terkecuali. Kegiatan ini diikuti oleh setiap perwakilan kelas dalam berbagai bidang olahraga. Bidang olahraga yang diselenggarakan yaitu bola voli, simpai, dan yang menjadi perlombaan utama yaitu liga futsal. POC akan diselenggarakan selama kurang lebih 2 minggu.

Tujuan diselenggarakannya kegiatan ini yaitu sekolah berharap rasa kekeluargaan antar siswa, guru, dan karyawan SMA Sint Carolus dapat terjalin dengan baik. Selain itu, melalui kegiatan ini pula siswa-siswi dapat membangun sikap sportivitas. Dengan demikian, siswa-siswi SMA Sint Carolus bukan hanya unggul dalam bidang akademis, tetapi juga non akademis. Selamat bertanding, Jia You! (Tim Jurnalistik SMAC)
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment