Article Detail
Pertemuan Orang Tua Murid Tahun Ajaran 2016/2017
Keberhasilan belajar peserta didik tidak terlepas dari peran serta dan dukungan dari berbagai pihak, terlebih lagi pihak keluarga khususnya orang tua. Diperlukan adanya komunikasi dan pengetahuan orang tua tentang sekolah sebagai bentuk tanggung jawab dan perhatian orang tua terhadap anak-anaknya. Untuk memfasilitasi tujuan tersebut, sekolah mengadakan Pertemuan Orang Tua Murid untuk kelas XI dan XII yang diadakan pada Sabtu, 6 Agustus 2016 dan untuk orang tua murid kelas X pada Sabtu, 13 Agustus 2016.
Acara ini wajib bagi orang tua murid mengingat pentingnya materi yang harus disampaikan. Dalam pertemuan ini hal-hal yang disampaikan antara lain tentang sosialisasi tata tertib sekolah, agenda kegiatan sekolah selama 1 tahun, informasi kegiatan unggulan sekolah, pembentukan pengurus forum (FKKSKM) dan informasi pembayaran uang sekolah dengan Virtual Account (khusus untuk orang tua kelas X).
Acara pertemuan ini bertempat di aula SMA Sint Carolus dengan pemberi materi dari wakil kepala sekolah bidang kurikulum, kesiswaan, dan humas. Semoga dengan kegiatan ini, komunikasi antara sekolah dan orang tua siswa semakin terjalin dengan baik dan pemahaman orang tua tentang visi misi sekolah, tata tertib, dan Pendidikan Karakter Tarakanita semakin baik sehingga tujuan sekolah dapat sejalan dengan orang tua demi terwujudnya Tarakanita Baru. (Ocha)
-
there are no comments yet