news

Family Gathering SMA Sint Carolus 2018
Di sela-sela kesibukan pasca UNBK, SMA Sint Carolus mengadakan Family Gathering bersama seluruh karyawan beserta keluarga. Acara ini diadakan Sabtu, 14 April 2018 yang lalu bertempat di Wahana Surya Sungai Suci, Bengkulu Tengah. Acara diisi dengan permainan bersama anak-anak karyawan SMA Sint Carolus, foto bersama, berenang di waterboom, berkeliling wahana surya sekaligus mengikuti permainan-permainan yang tersedia disana antara lain paintball, naik kuda poni, high roppe, flying fox, bebek/perahu, dan virtual realty.
read more
SMA Sint Carolus Sukses Laksanakan UNBK 2018
Sebanyak 109 siswa SMA Sint Carolus telah mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2018. Siswa yang terdiri dari 45 siswa jurusan IPA dan 64 siswa jurusan IPS telah mengikuti UNBK yang terbagi menjadi 2 sesi, yakni pukul 07.30 - 09.30 WIB dan 10.30 - 12.30 WIB. UNBK yang dilaksanakan selama 4 hari mulai tanggal 9 April 2018 hingga 12 April 2018 ini berlokasi di laboratorium komputer dan laboratorium bahasa SMA Sint Carolus. Adapun mata pelajaran yang diujikan berturut-turut yaitu Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris, dan mata pelajaran jurusan pilihan.
read more
Promosi Feeder School Fun Day
Jumat, 16 Maret 2018 SMA Sint Carolus mengadakan kegiatan open house bagi siswa siswi kelas IX SMP Sint Carolus. Kegiatan dalam bentuk Fun Day ini diadakan agar siswa siswi SMP Sint Carolus dapat menentukan pilihannya untuk melanjutkan pendidikan setelah lulus dari SMP ke SMA Sint Carolus Bengkulu.
read more
Pentas Seni Kelas XII : Aloha Tropical Showcase
Waktu untuk kelas 12 belajar di SMA Sint Carolus tidak lama lagi, sebelum mereka mengikuti UNBK bulan April ini. Sebagai bentuk persembahan terakhir mereka kepada sekolah dan adik kelasnya, siswa kelas 12 menyelenggarakan pentas seni yang bertema "Aloha Tropical Showcase". Panitia dibentuk kurang lebih satu bulan sebelum acara. Panitia telah rapat untuk menentukan tema dan persiapan sebelum acara. Siswa-siswi kelas 12 juga telah mempersiapkan diri untuk menampilkan yang terbaik pada saat pensi.
read more
Promosi Sekolah ke SMP Negeri Se-Kota Bengkulu
Rangkaian kegiatan promosi SMA Sint Carolus ke sekolah feeder maupun non-feeder telah dimulai. Untuk sekolah non-feeder telah dilakukan kegiatan promosi antara lain pemasangan brosur, pamflet dan minta ijin untuk presentasi di sekolah tersebut kepada siswa kelas 9. Tim promosi tahun ini telah berhasil masuk ke kurang lebih 10 SMP negeri se-kota Bengkulu dan mendapatkan respon yang positif baik dari pihak sekolah maupun siswanya.
read more